Komunitas Warga Kepulauan Kangean Menyambut Positif Aksi Mahasiswa Kangean

  • Whatsapp
Ketua Komunitas Warga Kepulauan Kangean(KWKK),H.Syaifuddin,SH,MH

Kangean Sumenep, beritaLima – Aksi Unjuk rasa yang dilakukan mahasiswa Kangean yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Kangean Sumenep(IMKS) hari ini,Kamis tgl 15 Februari 2018 di depan Mapolres Sumenep,mendapat perhatian khusus dari ketua Komunitas Warga Kepulauan Kangean(KWKK).

Ketua Komunitas Warga Kepulauan Kangean(KWKK),H.Syaifuddin,SH,MH sangat mengapresiasi unjuk rasa yang dilakukan oleh mahasiswa Kangean yang berada di Sumenep.”Namun demikian perlu dilakukan hati hati dan penuh tanggung jawab,dalam artian jangan sampai melakukan anarkis atau maen hakim sendiri”kata H.Syaifuddin.

Terkait dengan penegakan suprimasi hukum yang diharapkan,mantan ketua IPNU cabang Sumenep ini melihat, sejak Polsek Arjasa dipimpin Iptu Karsono,SH penegakan hukum di kecamatan Arjasa sudah ada peningkatan dan sebenarnya perlu disikapi secara arif oleh semua komponen masyarakat di kepulauan Kangean.Itu terbukti dengan banyaknya kasus kejahatan yang langsung ditangani seperti penyalah gunaan narkoba,pencurian sepeda motor,penganiayaan dan perjudian.Namun demikian, lanjut H.Syaifuddin unjuk rasa itu sangat positif dalam rangka mencari solusi atau hal-hal yang belum, mungkin kuatir dilupakan oleh polres dan jajarannya,baik di kangean maupun secara umum di kabupaten Sumenep.

”Jadi penegakan hukum waktu ke waktu harus selalu di kawal dan tidak boleh lengah.Hal ini sangat perlu dilakukan supaya masyarakat selalu merasa aman dan nyaman”jelasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya,Ikatan mahasiswa Kangean Sumenep(IMKS)unjuk rasa menuntut penindakan dan ketegasan hukum di pulau kangean,mengingat semakin banyaknya kejahatan yang terjadi di kangean.Mahasiswa berharap penegakan hukum,menolak mafia hukum sehingga tidak ada lagi tindakan-tindakan kriminal yang terjadi di pulau Kangean.

(Fach/ An)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *