LLDikti IX Sulawesi Berduka, Salah Seorang Pegawainya Meninggal di Hari Raya Idul Adha

  • Whatsapp

Jajaran kantor Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLdikti) Wilayah IX Sulawesi berduka.

Salah seorang pegawainya, Nuraeni Arfah meninggal dunia di hari Raya Idul Adha, Rabu (22/8/2018), pada pukul 4.30 WITA.

Kepala Seksi Sistem Informasi LLDikti Wilayah IX Sulawesi, Drs. Ratnah, M.Si kepada media di Makassar mengatakan, berita kematian alamarhumah sangat cepat dan tiba-tiba.

Pada hari Selasa (21/8/2018) masih ketemu dan bersama salat dhuha di Masjid LLDikti IX Sulawesi Jl. Bung Tamalanrea Makassar, kata Ratnah

Sempat berbicara dengan almarhumah dan tidak ada tanda-tanda akan meningga dunia dan almarhumah juga biasa-biasa juga tidak ada keluhan, tandasnya.

Sepulang dari kantor, almarhumah masih sempat ke Pasar Terong membeli kebutuhan persiapan lebaran Idul Adha.

Almarhumah malah begadang membuat kue lebaran sampai dengan puku 23.00 WITA.

Menjelang pukul 04.00 WITA, almarhumah mengeluh sakit pingsan dan dilarikan ke RS. Awal Bros.

Tetapi dalam perjalan staf pegawai di Kepegawaian LLDikti IX menghembuskan nafas yang terakhir.

Di rumah duka Jl. Ade Irma Nasution, dekat Puskesmas Jumpandang Baru Makassar, ramai melayat, teman kantor, keluarga dan handai tolan.

Turut melayat mantan Koordiantor Kopertis Wilayah IX Sulawesi, Prof Dr. Ir. Andi Andi Niartiningsih, MP.

Sekretaris LLDikti Wilayah IX Sulawesi, Dr. Hawignyo, MM, Kepala Bidang Kelembagaan dan Sisten Informasi, Drs. Andi Lukman, M.Si. (yahya)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *