Pendaki Gunung Dukono Dinyatakan Hilang

  • Whatsapp

Tobelo,Beritalima.com-Seorang pendaki dikabarkan hilang saat mendaki di puncak Gunung Dukono, Kecamatan Galela Kabupaten Halmahera Utara.

Kepala Basarnas Ternate, Mustari mengatakan saat ini ada 5 orang personil dari Basarnas Ternate menuju Gunung Dukono dengan menggunakan rescue car.

“Kami baru dapatkan laporannya hari ini, ada pendaki gunung bernama Briyan Lobiuo umur 17 tahun asal Tobelo dilaporkan hilang saat pendakian di Gunung Dukono,” kata Mustari, Sabtu (25/3/2017).

Sementara Kepala Pos Pemantau Gunung Dukono, Iwan Amat saat dihubungi dari Ternate membenarkan hilangnya satu pendaki tersebut, namun pendaki itu katanya tidak melaporkan diri di pos pemantau.

“Saya sama-sama dengan Basarnas sementara melakukan pencarian,” ujar Iwan.

Status Gunung Dukono sendiri katanya, saat ini masih waspada (level II) dengan radius 2 kilometer yang tidak bisa didekati para pendaki maupun masyarakat dari kawah gunung. (mn)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *