Peringati Hari Natal, Danramil Gambiran Berikan Pesan Kedamaian

  • Whatsapp

BANYUWANGI, beritalima.com – Peringatan Hari Raya Natal Tahun 2017 yang berlangsung di Kabupaten Banyuwangi berlangsung dengan khitmad penuh kedamaian dan ketentraman, yang berlangsung di Gereja Pantekosta Dusun
Yosowinangun Desa Jajag Kecamatan Gambiran dihadiri oleh Danramil 0825/06 Gambiran Kapten Inf M. Dahlan beserta para personelnya juga turut serta dalam pengamanan di Gereja tersebut.

Kegiatan Hari Raya Natal yang berlangsung tersebut di pimpin langsung oleh Pendeta Sugiono yang diikuti sekitar 500 orang jemaat.

Danramil 0825/06 Gambiran Kapten Inf M. Dahlan dalam sambutannya mewakili Dandim 0825 Banyuwangi Letkol Inf Ruli Nuryanto menyampaikan pertama-tama kami ucapkan Selamat merayakan Hari Raya Natal, semoga dihari ini kita yang hadir mendapat perlindungan dari Tuhan YME, Semoga perayaan Natal pada tahun ini dapat lebih bermakna dan memberikan kedamaian bagi semua umat.

Sekali lagi kami mengucapkan selamat Hari Natal Tahun 2017 kepada umat Kristiani di Kecamatan Gambiran, dengan harapan Kita harus saling hormat menghormati, saling menghargai antar umat beragama dan dapat membangun rasa saling tolong-menolong dan bergotong- royong, hidup dalam kebersamaan dengan semuanya tanpa membeda-bedakan hidup berbangsa dan bernegara dengan dasar yang berazaskan Pancasila dan UUD 1945. Ungkapnya.

Dengan pengamanan Hari Raya Natal dan pengamanan Tahun baru tersebut Aparat keamanan baik personel TNI dan Polri yang berada di Kabupaten Banyuwangi dapat maksimal kepada masyarakat yang melaksanakan Hari Raya Natal dan libur panjang akhir tahun ini. Sinergitas aparat Keamanan dan ketertiban terjalin sangat baik.

Hal ini membuat masyarakat nyaman saat merayakan Hari Raya Natal dan libur panjang. Sinergitas TNI- Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman masyarakat akan terus didukung sehingga toleransi hormat menghormati dalam hidup beragama. (Abi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *