Untuk Cawagub Maluku, Temmar diusul Gandeng Tualeka

  • Whatsapp

AMBON, BeritaLima.com – Konteks perpolitikan di Maluku sejatinya adalah pesta politik dan demokrasi yang harus dinikmati dan diikuti oleh semua putra terbaik Maluku, sampai kepada kehendak bebas untuk dipilih. Realitas politik tidak harus dijadikan sebagai barang sakral yang hanya boleh diikuti oleh kaum senior, tetapi kaum muda Yang memiliki kapasitas, gagasan, visi, inovasi, kreativitas dan memiliki networking yang kuat juga harus terlibat didalamnya bila layak dipilih dan memimpin. Hal itu disampaikan aktivis muda asal Tengara Raya, Callin Leppuy kepada sejumlah Media.

“Untuk itulah, tokoh muda Maluku seperti Bung Ikhsan Tualeka sesungguhnya adalah potret pemuda Maluku yang sangat layak dipertimbangkan dan didorong untuk tampil dalam kancah perpolitikan di Maluku”, terang Leppuy.

Apalagi realitas ini menanggapi pernyataan Tokoh Senior Tenggara Raya, yang juga Calon Gubernur Maluku Bito Temmar yang dilansir sejumlah media, akan menggandeng aktivis muda. Keinginan itu bisa terakomudir dengan sendirinya, bila Bito Temmar menggandeng Tualeka sebagai pasangan Wakil Gubernur-nya.

“Pak Bito Temmar adalah gambaran politisi senior yg memiliki segudang pengalaman di bidang politik dan pemerintahan, teruji, serta ikut membangun Maluku, saat menjadi Bupati Maluku Tenggara Barat. Sedangkan Ikhsan adalah aktivis muda Maluku yang visioner, kreatif dan memiliki networking yang baik dan luas, berasal dari Lease, Maluku Tengah. Sehingga jika berpasangan, keduanya tidak hanya representasi wilayah, agama dan usia, tapi kedua-nya juga adalah sosok intelektual yang mengutamakan gagasan dan pemikiran”, ujar Leppuy

Untuk itulah kombinasi spektakuler antara Bito dan Ikhsan, yang dapat disingkat dengan akronim BISA adalah perpaduan ideal antara kaum senior dan kaum muda maluku yang tidak saja representatif, tetapi juga dapat memberikan efek kejut dan efek psikologis yang kuat bagi pemilih yang memerlukan adanya perubahan besar di Maluku. “Saya kira Bito-Ikhsan, bisa menjadi alternatif pilihan, baik oleh parpol, maupun pemilih dalam membangun Maluku yang lebih baik”, seru Leppuy (Neo)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *