Virus Corona memberi pelajaran pada kita betapa lemahnya Manusia, Khutbah Idul Fitri 1441 H

  • Whatsapp

oleh ustadz Dr. Moh. Mukhrojin, M.Si

SURABAYA, beritalima.com | sudah dua bulan lebih masyarakat perkotaan tidak melaksanakan Sholat Jumat karena pandemi Covid 19. Hal ini menyebabkan umat muslim rindu melaksanakan ibadah bersama sama di masjid. Seperti dikatakan Amri salah satu warga Perumahan Dosen UNTAG Surabaya “kita rindu dimasjid untuk melaksanakan Sholat Idul Fitri” ungkapnya.(24/05/2020)

Berawal dari kerinduan warga tersebut, masyarakat perumahan Dosen UNTAG Surabaya menggelar Sholat Idul Fitri terbatas yang hanya diikuti oleh warga setempat yang beragama Islam. Bertindak sebagai Imam dan Khotib Ustadz Dr. Moh. Mukhrojin, M.Si.Pengasuh Pesantren Bismar Almustaqim yang tinggalnya juga di perumahan tersebut.

Bertempat di Pelataran Musholla Attaubah yang di pimpin oleh H. Sholeh, kegiatan Sholat Idul Fitri dilaksanakan hikmat, tertib dan memenuhi anjuran pemerintah tentang Protokol Kesehatan diantaranya jarak antar jamaah satu meter, memakai Masker dan membawa alas dari rumah masing masing.

Dalam khutbah yang singkat ustadz Mukhrojin menyampaikan akan pentingnya pelajaran dari Virus Corona “ Hari raya kita tahun ini sangat berbeda dengan biasanya hanya karena makhluk Allah yang namanya Corona, ini membuktikan betapa lemahnya manusia di hadapan Allah” ungkapnya.

“oleh karena itu tak layak bagi kita sombong merasa tinggi atau kuat karena hanya dengan Makhluk Allah yang kecil saja kita sudah tidak mampu melawanya.” Ujarnya

Pengasuh pesantren bismar almustaqim ini juga menyampaikan akan pentingnya mengikuti anjuran pemerintah agar tidak mudik dahulu dan senantiasa menjaga Iman dan Imun di tengah pandemi ini “ Semoga Hari Raya idul Fitri ini dan keagungan bulan ramadhan kemarin Allah berkenan mengangkat Bala’ dan Musibah baik dhohir maupun bathin” ungkapnya dalam khutbah.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait