Wabup Khoirani Optimis, Vaksinasi di Ponpes Miftahul Ulum Tembus 1000 Peserta

  • Whatsapp
Wakil Bupati Situbondo Nyai Khoirani saat meninjau vaksinasi di Ponpes Miftahul Ulum Besuki. (Bet/beritalima.com)

SITUBONDO, beritalima.com – Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Situbondo memantau pelaksanaan vaksinasi massal Covid-19 di Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Ulum di Besuki, Sabtu (4/9/2021).

Dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Situbondo, Nyai Hj Khoirani optimis, peserta bisa menembus 1.000 lebih.

“Antusias masyarakat sangat luar biasa. Vaksinasi kita dibuka pukul 08.00 WIB. Baru pukul 09.30 WIB, jumlah peserta sudah mencapai 800 lebih. Mudah-mudahan bisa sampai 1.000 lebih,” ucapnya seusai meninjau kegiatan tersebut.

Perempuan asli Kecamatan Besuki ini mengungkapkan, vaksin yang dipakai dalam kegiatan itu berasal dari Kodim 0823.

“Pak. Dandim menyampaikan ke saya, bahwa beliau punya stok vaksin hingga 28.000. Kalau itu tidak digunakan akan kembali ke pusat, kan sayang,” tambahnya.

Lebih lanjut, Mantan Anggota DPRD Situbondo ini menjelaskan, peserta vaksinasi Covid-19 yang diselenggarakan di Ponpes miliknya tersebut berasal dari berbagai lapisan masyarakat.

“Ada siswa-siswi SMAN 1 Besuki, santri Ponpes Miftahul Huda dan warga yang ada di Kecamatan Besuki,” paparnya.

Perempuan yang akrab disapa Nyai Khoi ini menerangkan, cakupan vaksinasi Covid-19 di Kota Santri hingga kemarin, Jumat (3/9), untuk dosis pertama, 79.850 orang atau 14,6 persen, dosis dua, 41.311 orang atau 7,5 persen dan dosis ketiga, 728 orang atau 2,4 persen.

“Intinya kita akan terus mempercepat proses vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Situbondo,” pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Situbondo, Nyai Hj Khoirani, Plt Kadinkes, Dwi Herman Susilo Kapolres, AKBP Imam Rifai, Dandim 0823, Letkol Inf Neggy Kuntagina, Komandan Puslatpur Marinir 5 Baluran, Letkol Marinir Agus Wahyudi, Forkopimcam Besuki, dan Pengurus MWC NU Besuki. (*/Bet)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait