Wakil Bupati Lumajang Peduli Ketertiban Dalam Berkendar

  • Whatsapp

LUMAJANG,beritalima.com- Ulang tahun ke 5 Anniversary Lumajang Street Fire Comunity (LSFC) , dihadiri Wakil Bupati Lumajang, Ir. Hj. Indah Amperawati, M. Si., (bunda Indah) di PG Jatiroto Park, Desa Kaliboto Lor, kecamatan Jatiroto, Sabtu (05/01/2019).

Dalam kesempatan tersebut, bunda Indah mengucapkan selamat ulang tahun kepada komunitas LSFC. Di samping itu dirinya mensuport kegiatan tersebut. Menurut bunda Indah, acara ini berdampak positif bagi masyarakat, untuk mengingatkan akan pentingnya tertib dalam berkendara.

Bunda Indah Masdar berharap, LSFC dapat menjadi contoh bagi para pengendara yang lain. “Saya berpesan kepada Komunitas LSFC agar menjadi komunitas motor yang bisa menjadi contoh bagi para pengendara motor yang ada di jalan raya, jangan sampai melanggar aturan lalu lintas. Kelengkapan motor juga harus di perhatikan”, ujar Bunda Indah.

“Saya menghimbau kepada para Komunitas LSFC untuk tidak memakai knalpot brong, karena hal itu sangat berdampak negatif di masyarakat dengan suaranya yang bisa memekakkan telinga”, tegas bunda Indah.

Sementara itu, Ketua Panitia, Fajar Kharisma, mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas dukungan yang diberikan pada acara tersebut. Dirinya menjelaskan, bahwa salah satu tujuan acara ini adalah untuk menunjukan kepada masyarakat bahwa komunitas LSFC bukan komunitas yang negatif. “Kami selalu menjunjung tinggi tertib lalu lintas, di samping itu kami juga bisa menjadi contoh bagi masyarakat untuk tertib berkendara”, jelas Fajar.

Di Akhir kehadiran bunda Indah pada acara tersebut, Bunda Indah menyerahkan santunan kepada 50 orang dhu’afa dan anak yatim piatu. (Jwo)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *