Disdukcapil Sukabumi Lakukan Pendampingan ISO 9001 2015

  • Whatsapp

SUKABUMI, beritalima.com  Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sukabumi melakukan

pendampingan sertifikasi ISO 9001-2015 , yang diadakan di Aula kantor disdukcapil di lantai dua selama 2 hari.

“Selain melakukan pendampingan juga, dilakukan penandatanganan komitmen terkait ISO,” ungkap Kadisdukcapil H. Sofyan Effendi.

Menurutnya inti dari acara selain membahas mengenai jam pelayanan serta kinerja tentang administrasi kependudukan, yang telah sesuai SOP agar kedepannya menuju masyarakat yang bahagia, akan tercapainya dengan satu kepentingan dengan satu data yang telah terverifikasi.

“Dan suksesnya program #GISA serta menjalankan nawacita yg telah diterapkan,” ujarnya.

Menurut Kepala Disdukcapil tersebut bahwa diharapkan kedepannya akan terus berupaya guna meningkatkan pelayanan yang cepat efektivitas, akurat, akuntable serta berbasis standar internasional.

“Hal itu seperti yang telah tertuang di dalam permendagri no 120 tahun 2017 tentang  setiap penunjukan UPT disdukcapil yang menjalankan tugas dan fungsi sesuai regulasi dan tatanan untuk kinerja yang telah ditentukan,” tuturnya.

Lipsus Andi

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *