Industri Era 5.0, Kadisperindag: Pentingnya Etos Kerja Tinggi Dan Konten Positif

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com | Menanggapi perkembangan industri di era digitalisasi 5.0, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur Dr. Ir Drajat Irawan SE, MT., menjelaskan bahwa Disperindag Jatim melakukan penguatan di berbagai bidang, diantaranya sektor argo industri.

“Sesuai arahan Ibu Gubernur, Disperindag Jatim melakukan penguatan milenial maupun adik-adik dengan usia di bawahnya, agar semakin memiliki karya yang melek digital. Di antaranya adalah penyediaan ekosistem ekonomi kreatif seperti Millenial Job Center (MJC) dan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang berbasis ekonomi kreatif di Singosari Malang. KEK ini bahkan memiliki cluster animasi yang menggandeng beberapa studio.”

“Dengan begitu, Pemprov Jatim pun berharap adik-adik di Jatim semakin termotivasi memiliki karya yang memadupadankan perkembangan digital. Tentunya, tetap dalam role konten-konten positif,” terangnya saat ditamui aktivis perempuan sekaligus penulis buku motivasi, ning Lia Istifhama pada (19/1/22).

Ditambahkan olehnya, bahwa etos kerja tinggi harus dimiliki anak muda saat ini karena kompetisi yang dihadapi mereka sangatlah revolusioner, yaitu bergerak cepat.

Ning Lia sendiri, pada kesempatan itu menyampaikan terimakasih pada Kadisperindag yang memberikan sambutan dalam novel motivasinya, ‘Berkisah Tentang Hati’.

“Senada dengan penyampaian pak Kadis, bahwa etos kerja yang tinggi memang sangat diperlukan agar tidak tertinggal dengan perkembangan jaman. Tentunya, bagaimana kita semua tetap memiliki kemauan berkarya dan telaten memanfaatkan digital secara bijak.”

“Dalam hal ini, penting sekali menjaga konten positif karena industri kreatif tentunya tidak sebatas bagaimana sesuatu hal cepat viral atau dikenal masyarakat luas, namun ternyata esensi edukasi dan nilai positifnya sangat minim,” terangnya yang kemudian menyampaikan pentingnya kawula muda menjaga asa atau harapan.

“Kebetulan novel saya arahnya adalah memberikan motivasi. Dan salah satu quotes andalan saya adalah ‘Jagalah asak arena setiap kita memiliki asa,” pungkasnya. (red)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait