Kabupaten Madiun Raih Penghargaan Atas LPPD Dari Kemendagri

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Satu lagi penghargaan diraih oleh Kabupaten Madiun, Jawa Timur, diera duet kepemimpinan bupati-wakil bupati, H. Ahmad Dawami-H. Hari Wuryanto.

Kali ini, Kabupaten Madiun meraih penghargaan dari Kementerian Dalam Negeri atas kinerja Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) Tahun 2018, dengan skor 3,3308 dengan status “Kinerja Sangat Tinggi”.
Penghargaan itu diserahkan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, kepada Wakil Bupati Madiun H. Hari Wuryanto, di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Jumat 16 Oktober 2020.
“Jawa Timur alhamdulillah mencapai capaian kinerja tertinggi diantara seluruh provinsi di Indonesia. Dan seluruh kabupaten/kota se-Jawa Timur juga mendapatkan capaian sangat tinggi. Ini akan menjadi modal untuk bisa menyeiringkan antara seluruh visi misi di tingkat pusat, tingkat provinsi dan tingkat kabupaten/kota,” kata Khofifah.
Sementara itu, H. Hari Wuryanto, atas nama Pemkab dan masyarakat Kabupaten Madiun, mengucapkan terima kasih atas penghargaan tersebut.
“Alhamdulillah, 38 kabupaten/kota di Jawa Timur mendapatkan nilai sangat tinggi semua. Hampir semua silisihnya nol koma nol dan mendudukan provinsi Jawa Timur, masuk peringkat atas di Indonesia,” ucap H. Hari Wuryanto.
Wakil bupati juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh OPD Pemkab Madiun atas kinerja yang telah dicapai.
“Saya berharap kedepannya dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi,” harapnya. (Dibyo).
Khofifah (kiri), H. Hari Wuryanto (kanan).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait