Samsul Arifin Beri Bantuan warga Simo Gunung Baru Perluasan Musholah Dan Seragam Pengajian

  • Whatsapp

SURABAYA, Beritalima.com|

Penyerapan Aspirasi Masyarakat DPRD provinsi Jatim tahap II tahun 2022, berlangsung dari tanggal 29 Mei hingga 5 Juni. Salah satu anggota DPRD provinsi Jatim, Syamsul Arifin SAg MSi melaksanakan reses (serap aspirasi masyarakat) tersebut berlokasi di Simo Gunung Baru, kecamatan Sawahan Surabaya.

Politisi partai PKB ini, sebelum memulai memberikan paparan, mengajak masyarakat para konstituen untuk Salawatan bersama. Setelah itu, anggota komisi D DPRD provinsi Jatim ini memaparkan kinerja nya selama menjadi anggota legislatif di Indrapura.

Dialog interaktif antara Samsul Arifin dengan warga, berlangsung seru. Samsul lebih banyak melemparkan candaan yang membuat warga merasa nyaman.

Sosok seorang Samsul Arifin, atau yang lebih dikenal sebagai Mas Sam ini, dulunya hidup dari satu musholah ke musholah lain selama menempuh pendidikan di Surabaya. Kemudian nasib membawanya menduduki jabatan di lingkungan legislatif.

Jika kemudian warga Simo Gunung Baru ini nodong mas Sam untuk meneruskan perluasan sebuah musholah, dan musholah tersebut merupakan satu-satunya tempat ibadah warga setempat, tentu dengan mudah mas Sam bersedia memberikan sumbangan.

“InsyaAllah saya akan bantu nggeh. Saya bantu berdoa,” guraunya.

Warga Simo Gunung Baru mulai terlihat akrab, terlebih mas Sam juga menyanggupi memberikan seragam pengajian bagi ibu-ibu muslimat.

“Saya juga akan nodong pak Thamam, anggota DPRD kota Surabaya untuk ikut nyumbang. Ayoo pak Thamam, sampeyan nyumbang apa?,” tukasnya.

Baik Thamam maupun mas Sam menyalurkan bantuan untuk mendukung kegiatan warga setempat. Jika Thamam memberikan bantuan soundsystem, mas Sam kebagian memberikan bantuan perluasan musholah dan seragam pengajian ibu-ibu.(Yul)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait