Suasana Natal Ancol Gelar Pertunjukan Spesial

  • Whatsapp

JAKARTA, beritalima.com – Di Hari Libur Natal kali ini, Ancol Taman Impian menggelar banyak pertunjukkan spesial. Di antaranya “Meet And Greet Tayo” di Ocean Dream Samudra dan “Pameran Seni “OFF Line” di Pasar Seni”.

Selasa, 25 Desember 2018, dijelaskan Roni Rahardjo, General Manager Ancol Taman Impian, bahwa kedua acara itu digelar selama 17 hari. Meet and Greet Tayo dari kebudayaan Korea, yang memadukan antara pendidikan dan hiburan (edutainment). Dimana setiap pengunjung di wahana Ocean Dream Samudera, selaku diberikan edukasi bagi anak – anak sebelum melihat atraksi pertunjukkan.

Wahana yang ada di Ocean Dream Samudera, yang paling utama adalah Sinema 4D, Scorpion Pirates, Underwater Theater, Singa Laut dan Sahabat, dan Petualangan lumba – lumba, yang dibuka setiap hari baik hari biasa maupun hari libur dari pukul 09.00 – 18.00 wib.

“Tiket berlaku satu tahun dengan harga Rp170 ribu per orang baik dewasa maupun anak – anak,” tandas Roni kepada beritalima.com.

Lebih lanjut, gallery lukisan dan foto – foto yang dipajang di salah satu boots, Pasar Seni Ancol, menampilkan nuansa potitif bagi pengunjung. Dimana pengunjung dapat melihat abtraksi kehidupan melalui goresan tangan para pelukis, meskipun bukan dari pelukis pelukis ulung seperti Affandi.

Namun yang menarik bagi pengunjung, bisa dilukis langsung oleh pelukis yang ada di gallery tersebut tanpa dipungut biaya dengan menggunakan pensil. Maklum namanya juga belajar kendati tidak 100 persen mirip dengan yang aslinya tapi minimal sudah mendapatkan hasil karyanya. dedy mulyadi

beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *