Turnamen Mancing Peringati HUT ASFC Ke – II

  • Whatsapp

PALEMBANG, beritaLima. com – Dalam rangka memperingati HUT ASFC ke II mengadakan lomba mancing pada hari Minggu 12/08/2018 pagi tadi, Di desa muara kuang kabupaten ogan Ilir.

Dalam acara tersebut, dihadiri oleh Camat muara kuang dan Bripka Boyono. juga dihadiri oleh Pejabat setempat, tokoh agama dan tokoh masyarakat, serta masyarakat pecinta mancing baik dari luar wilayah maupun dalam wilayah muara kuang.

Membuka acara mancing, Irawan selaku ketua mengatakan bahwa kegiatan mancing ini merupakan rangkaian kegiatan HUT ASFC ke II Tahun 2018. Dalam ulang tahunnya yang ke II, kedepan semakin sukses dan lebih meriah lagi.

Kita mengadakan perlobaan memancing di desa kasah muara kuang ini, karena Ikan gabusnya sangat besar-besar. Ikan gabusnya ada yang mencapai 63 cm. Sekitar 2 kg.

“Pesertanya cukup banyak memcapai 430 komunitas pemancing, sedangkan hasilnya. Kalau masuk katagori itu kembali kepanita, yang tidak masuk katagori itu diambil oleh peserta.

Peserta harus mengikuti aturan yang sudah ditetepkan panitian.

Pada saat lomba, bila umpan disambar ikan, peserta wajib berteriak STRIKE dan panitia akan melakukan pemantauan dan pemeriksaan demi sah tidaknya ikan tangkapan.

Yang menjadi juara adalah ikan Gabus Terpanjang dan sah sesuai penilaian panitia.

Bila terdapat ukuran panjang ikan yang sama, pemenangnya adalah ikan Gabus yang pertama naik dan sah. lkan yang sah ukur adalah yang hook-up sempurna (umpan masuk mulut ikan).

Demi keamanan, peserta dilarang masuk nyebur/ngoyok ke spot lokasi lomba atau berkeliaran masu hutan sekitar lokasi. Diwajibkan membawa umpan (lure) sendiri Tidak diperbolehkan memakai umpan hidup.

Pada saat pembagian hadiah undian doorprize, peserta WAJIB hadir di tempat pembagian hadiah

Pemanggilan penerima Doorprize sebanyak TIGA KALI, apabila tidak hadir hadiah ‘

Sementara itu, Irawan mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada masyarakat yang telah mendukung kegiatan memperingati HUT ASFC ke II Tahun 2018 ini, sehingga dapat berjalan dengan meriah dan begitu kompak.

“Tidak lupa pula, Puji Astuti Agustina. Ladies Angler community berasal dari kota jakarta, Juga mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan silaturahmi antara komunitas pemancing dengan masyarakat Dalam lomba mancing.
Ini sangat luar biasa dengan diadakan Even ini.

“Kegiatannya memancing tidak terlalu membutuhkan tenaga yang ekstra, sebetulnya, dengan diadakan Even
untuk komunitas pemancing agar selalu Gembira, semakin akrab Dengan kata satu jarak sejuta saudara”. pungkasnya.

( Nn )

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *