Wawako Fitrianti Agustinda Melayat ke Rumah Bocah Yang Tewas Terseret Aliran Sungai

  • Whatsapp
Wakil Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda saat mengunjungi dua keluarga korban yang tenggelam di aliran anak Sungai Musi

PALEMBANG, beritaLima. com|Hujan membuat aliran beberapa anak sungai meninggi, sehingga Wakil Walikota palrmbang Fitrianti Agustinda Mengingatkan warga dan kepala sekolah serta pendidik untuk melarang anak anak mandi dan bermain dialiran Sungai.

Hal itu disampaikan Wakil Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda saat mengunjungi dua keluarga korban yang tenggelam di aliran anak Sungai Musi, Sabtu 09/03/2020.

Bacaan Lainnya

Selain mengucapkan rasa belasungkawa, Fitrianti Aguatinda juga memberikan santunan kepada keluarga Noval dan Farhan.

Wakil Walikota mewakili jajaran Pemerintah Kota Palembang turut berduka cita, semoga kedua korban khusnul khatimah.

Fitrianti Agustinda meminta kepada orang tua dan kepala sekolah untuk mengingatkan anak anaknya tidak bermain di dekat aliran sungai bahkan berenang.

Hal demikian ia ungkapkan ketika mengunjungi dua keluarga korban yang tenggelam di aliran anak Sungai Musi. Selain mengucapkan rasa belasungkawa,

“Saya terus terang ini akan menjadi
pelajaran berharga bagi keluarga terutama para orang tua, agar anak-anak dalam pengawasan kita ketika hendak bermain di dekat aliran anak sungai, apalagi warga Palembang banyak yang tinggal dekat dengan aliran sungai. Fitrianti Agustinda mengingatkan kepada sekolah sekolah yang memiliki ekstrakulikuler berenang agar meningkatkan pengawasan terhadap kegiatan anak – anak saat mengikuti ekskul.

“Saya sebagai orang tua berharap guru sekolah mengajar ekskul Iebih hati hati,” ucapnya.
( Nn )

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait