Memaksimalkan Badan Usaha Milik Desa – BUMDES

  • Whatsapp

LUMAJANG,beritalima.com- Peresmian pembangunan Lampu Penerangan di Lapangan Desa Gesang Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Jawa Timur oleh ketua DPRD kabupaten Lumajang, 24/03/2018, diramaikan berbagai macam kegiatan.

Agus Yudha Wicaksono S.Sos, dalam sambutannya, Agus Yudha meminta pihak Desa memaksimalkan Badan Usaha Milik Desa -BUMDES, agar semua masyarakat sejahtera. Dalam agenda tersebut diramaikan oleh banyaknya peserta lomba miniatur truck, sound system serta dihibur dengan berbagai pertunjukan seni musik di lapangan Desa.

Masih dalam sambutannya, Ketua DPRD Kabupaten Lumajang H. Agus Wicaksono S. Sos., menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut sebagai bukti kongkrit keperdulian Pemerintah daerah bersama DPRD Lumajang kepada seluruh lapisan masyarakat.

Agus Yudha juga menyampaikan akan memaksimalkan program Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) yang akan segera dilaksanakan, dalam program Bumdes sendiri tidak hanya untuk objek Pariwisata, tetapi juga untuk simpan pinjam sehingga para pedagang yang ada di desa bisa mempunyai modal dalam memajukan usahanya sehingga masyarakat bisa sejahtera. “Bumdes dan simpan pinjam tersebut sangat penting karena bisa membangun perekonomian Masyarakat”, kata Agus Yudha.

“Kami juga berkeinginan aspirasi masyarakat di desa gesang ini bisa terus berkembang dan juga berharap bumdesnya agar segera dijalankan”,paparnya (24/03/2018).

Dalam sambutannya Kepala Desa Gesang, Khusnul Rhozikah menerangkan jika program penerangan Lapangan ini adalah program Kemendes yang di lakukan di setiap Desa.
“Desa Gesang sudah malaksanakan kegiatan pengadaan lampu penerang tersebut, meskipun belum 100%. ia berkeinginan untuk penerangan lampu berikutnya agar dilaksanakan di Desa Gesang menuju ke Desa Sememu, agar bisa segera terealisasi, karena di jalur tersebut sering terjadi kejahatan, berupa jambret atau begal”,jelas Khusnul.

Peresmian Lampu Penerang lapangan Desa dan miniatur truck tersebut dihadiri oleh Sekda Kabupaten Lumajang, Drs. Gawat Sudarmanto, Kepala DPMD dan Camat Tempeh. (Jwo)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *