Sedot Jutaan Wisatawan, Lima Pantai Disiapkan Untuk Meriahkan MBF III

  • Whatsapp

MALANG KABUPATEN, beritalima.com– Malang Beach Festival III 2019 di Kabupaten Malang dipastikan akan ramai para wisatawan yang akan berkunjung ke Malang. Pasalnya event yang akan masuk di kalender nasional ini ditargetkan mampu mendatangkan setidaknya tiga juta wisatawan, baik domestik maupun mancanegara.
“Lima pantai akan menjadi lokasi utama Malang Beach Festival III, yang diharapkan mampu menyedot jutaan wisatawan sepanjang MBF digelar,” ungkap Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Malang Made Arya Wedhantara dihubungi awak media Jum’at (22/3).
Menurutnya lima pantai yang menjadi lokasi utama di acara MBF III itu adalah Pantai Ungapan, Pantai Nganteb, Pantai Wediawu, Modangan dan Pantai Bajulmati. Selain destinasi pantai di Malang, MBF juga sebagai ajang promosi destinasi wisata lain yang ada di Malang.
“Nantinya selain pantai, ada juga wisata daerah lain yang akan dipromosikan seperti alam pegunungan,air terjun, serta desa wisata yang kian semarak di Kabupaten Malang,” ucap Made.

Foto : salah satu destinasi wisata di Kabupaten Malang selain pantai (Coban Sewu).

Sebelumnya malang Beach Festival III resmi diluncurkan oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya di Balairung Soesilo Soedarman Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Kamis (21/3) yang dihadiri oleh Plt Bupati Malang M Sanusi.
“Harapan kami gelaran akbar MBF tersebut bisa menarik perhatian lebih banyak wisatawan. Tidak hanya wisatawan lokal Malang dan sekitar atau Indonesia, tetapi mancanegara,” ujar Wabup Kabupaten Malang Sanusi.
Dalam penyelenggaraan MBF tersebut, ada lima pantai yang menjadi lokasi utama sekaligus ikon, di antaranya Pantai Sendangbiru yang menjadi lokasi tahunan petik laut pada September dan Pantai Ungapan untuk lokasi kirab budaya sebagai rangkaian perayaan HUT Kabupaten Malang.
Selain pantai-pantai yang akan menjadi lokasi utama, ada sejumlah pantai yang tidak kalah cantik, bahkan menjadi primadona kunjungan wisatawan, yakni Pantai Balekambang. Selain itu, ada juga pantai Kondangmerak, Ngiyep, Goa China, pantai Bengkung, Sipelot dan lainnya.
Sepanjang 2019, Pemkab Malang menargetkan arus kunjungan wisatawan hingga tujuh juta jiwa. Dan, realisasi kunjungan wisatawan, baik lokal maupun asing pada 2018 mencapai lima juta jiwa lebih. [Red/Giz]

beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *