Seorang Wartawan Dianiaya, oleh Pendukung JUJUR

  • Whatsapp

JAILOLO,beritaLima.com– salah satu wartawan Komunitas Jurnalis Kabupaten Halmahera Barat (KJH), mengecam keras tindakan kekerasan dengan cara memukul dan menikam salah seorang wartawan media online cermat partner kumparan.com biro Halbar Julfikar Zaman.

Tindakan kejahatan dengan pelaku oknum pendukung Paslon Bupati Halbar nomor urut 1 (Jujur) itu, kini ditangani Polsek Jailolo Selatan.

“Masalah penikaman kepada wartawan oleh Ilyas Dany, (Dugaan Pendukung Paslon JUJUR), merupakan tindakan melawan hukum, dan ini akan diproses secara tuntas.”Kata Ruslan Habsy Ketua Komunitas Jurnalis kabupaten Halmahera Barat, Rabu, 30 Desember 2020.

Ruslan mengaku, kasus ini telah disampaikan laporan secara resmi ke pihak yang berwajib Polsek Jailolo Selatan berkisar pukul 11.30 WIT.

“Atas nama wartawan dan mewakili seluruh Jurnalis kami mengharapkan pihak penegak hukum dapat cepat mengamankan pelaku. Karena kekerasan kali ini tidak biasa, sebb pelaku secara terang-terangan datang membawa pisau (kris) dan menikam wartawan.”pinta Ruslan.

Kronologis kejadian, Berkisar pukul 01.30 WIT Rabu, 30 Desember 2020, korban yang sedang duduk disalah satu rumah makan di desa Moiso kecamatan Jailolo Selatan, dihampiri sekelompok orang menggunakan mobil Avanza berwarna putih dengan nomor polisi DM 1814 DB.

Mobil yang dikendarai Irwan salah satu pendukung Paslon Bupati Jujur itu memuat berkisar empat orang penumpang yang melakukan kekerasan terhadap wartawan dengan menggunakan pisau dan kepalan tangan.

“Dorang turun dari mobil langsung pukul dan tikam saya dengan pisau. Yang nama Aco remas saya punya leher dan yang lain pukul serta Ilyas Dany tikam saya dengan pisau.”Ucap Julfikar pada wartawan ini di Polsek Jalsel Rabu, 30 Desember 2020.

Kejadian itu, membuat Julfikar mengalami luka sobek dan memar di pipi sebelah kiri. Beruntung disaat kejadian, ada warga Moiso yang melerai sehingga pelaku menghentikan aksinya.

Korban yang sempat terjatuh saat ditikam sesaat kemudian beranjak menuju kantor Polsek Jailolo selatan berkisar pukul 02.00 WIT. Namun, saat ke kantor Polsek tidak ditemui polisi sehingga menunda laporan hingga pukul 11.30 WIT.

Laporan penikaman dan pemukulan telah diterima oleh Brikpol Sukardi Dahlan, dan korban saat ini dilakukan visum di puskesmas Jailolo Selatan. (Ay)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait