Sosialisasi dan penyuluhan Anti Narkoba, Bersama Duta Besar Anti Narkoba

  • Whatsapp

PALEMBANG, beritaLima – Bahaya narkoba bagi pelajar dan remaja sangat memprihatinkan, banyak sekali gembong dan pengedar narkotika.

Untuk mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan remaja, Duta Anti Narkoba sumatera selatan, Ruly Elza Alex Mengajak kalangan pelajar di palembang untuk Mengisikegiatan positif sebagai upaya menjauhi pengunaan narkoba. hal ini di sampaikan oleh duta anti narkoba Ruly Elza Alex Pada kegiatan sosialisasi dan penyuluhan anti narkoba di SMA Negeri 8 palembang Rabu (17/ 05/ 017).

“Salah satu wujud untuk menghidari penyalahgunaan narkoba sekarang ini kan lagi hits endorse di instagram, ini salah satu upaya menggaalakan pencegahan penyalahgunaan narkoba” ujar Ruly di hadapan siswa dan siswi sma negeri 8 palembang.

Pemyebab resiko mengunakan narkoba di kalangan remaja dan anak-anak sekolah maupun pemuda, awalnya adalah mencoba, karena pergaulan dan lingkungan yang kurang baik, rasa ingin mencoba narkoba ini lah pintu masuk pertama dan penyebab kalangan muda terjeruumus dalam pengaruh dampak negatif penyalahgunaan narkoba dan obat terlarang, “ini yang membahayahkan kesehatan nantinya, Narkoba ini adalah musuh kita dan kita jauhi narkoba, kita perangin narkoba”, seru putri Gubernur Alex noerdin ini.

Sementara itu kepala sekolah SMA Negeri 8 Palembang, H. Moses Ahmad Spd. MM. Mengatakan, Penyuluhan Anti narkoba ini, kita bekerja sama dengan dengan BNK dan BNN provinsi, Alhamdulillah kita di hadiri oleh Duta Anti narkoba Ruly Elza Alex untuk mengajak anak-anak kita untuk selalu sadar bahayanya narkoba, sehingga mereka bisa belajar dengan tenang, belajar dengan baik sesuai yang di harapkan oleh orang tua, dan pihak sekolah.

“Penyuluhan anti narkoba ini kita selengarakan setiap tahun, dan ini juga menjadi program sekolah, dan didukung oleh komite dan kerja sama dengan BNK dan BNN. Provinsi”, ungkap H. Moses Ahmad.

Alhamdulillah anak-anak didik di SMA Negeri 8 ini tidak ada yang terlibat Narkotika. Imbuhnya.

(Nn)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *