Sutan Adil Hendra: HUT Korpri 2019 Momentum ASN Tingkatkan Layanan Publik

  • Whatsapp

JAKARTA, Beritalima.com– Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-47 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) harus menjadi momentum Aparatur Sipil Negara (ASN) meningkatkan layanan kepada publik dan pengabdian kepada bangsa dan negara.

“Saya mengajak seluruh ASN untuk menjadikan HUT Korpri kali ini sebagai momentum meningkatkan layanan kepada masyarakat. Pelayanan publik harus lebih murah, cepat, akurat dan semakin baik,” ungkap Sutan Adil Hendra dalam keterangannya kepada awak media di Gedung Parlemen Senayan, Jakarta, akhir pekan ini.

Untuk menjadikan Indonesia menjadi pemenang dalam kompetisi global, bangsa ini membutuhkan anggota Korpri yang disiplin, bertanggung jawab dan berorientasi kerja.

Selain meningkatkan pelayanan publik, wakil rakyat dari Dapil Provinsi Jambi tersebut menghimbau seluruh ASN untuk meneguhkan netralitas dan meningkatkan profesionalisme.

Semangat tersebut, kata politisi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) tersebut, sangat tepat dalam menyambut pemilihan umum (pemilu) serentak 17 April tahun depan.

“Momentum pemilu dapat dijadikan sebagai ajang ujian atas netralitas dan profesionalisme aparat menerapkan Panca Prasetya Korpri. Pengabdian anggota Korpri hanyalah kepada negara, bangsa dan rakyat, bukan kepada individu atau golongan maupun penguasa,” demikian Sutan Adil Hendra. (akhir)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *