Jelang Pilkada di Bolmut, Polres Bolmong Terjunkan Ratusan Personil Latihan Sispamkot

  • Whatsapp

BOLMUT, beritalima.com — Menjelang pesta demokrasi 5 tahunan, dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak tahun 2018, di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Selasa (23/01/18) Kepolisian Resor (Polres) Bolaang Mongondow (Bolmong) terjunkan ratusan personil yang dilibatkan dalam latihan Sistem Pengamanan Kota (Sispamkot)

Kepada wartawan, Kapolres Bolaang Mongondow, AKBP Gani F Siahaan SIK MH, mengatakan dalam rangka latihan Sispamkot, itu ada sebanyak 550 Personil Polres Bolmong, 1 Pleton Brimob, dan 1 Pleton Kodim 1303 Bolaang Mongondow.

Dalam rencana latihan Sispamkot, Kapolres Bolaang Mongondow AKBP Gani F siahaan SIK MH, mengatakan itu akan di mulai dengan bagaimana cara pengamanan yang harus dilakukan sejak di mulainya tahapan oleh KPU kepada Pasangan Calon Kepala Daerah.

“Tujuan untuk laksanakan Sispam kota, dalam rangka kesiapan Pengamanan Pilkada di Kabupaten Bolmut. Itu gimana cara kita lakukan pengammanan mulai tahapan pendaftaran paslon,penetapan paslon pilkada, masa kampanye, masa tenang, masa ncoblosan dan masa penghitungan surat suara serta penetapan hasil pilkada,” kata Kapolres Bolaang Mongondow, AKBP Gani F Siahaan SIK MH, yang menangani hukum di wilayah 4 Kabupaten dan 1 Kota.

Kapolres AKBP Gani F Siahaan SIK MH, juga mengatakan tujuan dilaksanakannya Latihan Sistem Pengamanan Kota, itu agar ada langkah antisipasi dini segala kemungkinan kerawanan yang bisa terjadi saat tahapan.

“Saya berharap semoga pilkada dapat terselanggara dalam keadaan aman, lancar, dan segala permasalahan dapat teratasi,” tambah Kapolres.

Lebih lanjut lagi, Kapolres Bolmong, berharap masyarakat dapat meyalurkan hak pilihnya sesuai keinginan tanpa ada paksaan, mau pun intimidasi dan hasutan, hingga dapat melahirkan Pemimpin yang membawa kemajuan di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

Bahkan, lebih lanjut lagi dikatakannya, jika dikemudian hari ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi dilakukan oleh oknum yang ingin menggagalkan Pilkada Damai, maka dirinya tidak segan-segan akan memberikan tindakan tegas.

“Jika ada yang berniat menganggu dan menghambat jalannya pelaksanaan pilkada akan kami tindak tegas dan terukur.” Tutup Kapolres Bolmong AKBP Gani F Siahaan SIK MH.

(Zul)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *