KNPI Aceh Silaturrahmi Dengan Pemuda Abdya

  • Whatsapp

ACEH BARAT DAYA Beritalima.com – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Aceh, kamis (20/7/2017), lakukan kunjungan silaturrahmi ke Kabupaten Aceh Barat Daya.

Dalam kunjungan silaturrahmi tersebut, Jamaluddin,ST selaku Ketua Umum KNPI Aceh menyampaikan, ” Karna mengingat ini masih bulan syawal, jadi kunjungan hari ini merupakan bentuk silaturrahmi KNPI Aceh dengan DPD II KNPI Aceh Barat Daya beserta dengan segenap Organisasi Kepumadaan dan Mahasisa Breh Sigupai” Ujarnya.

Disamping silaturrahmi, sambung Jamal, agenda kunjungan tersebut juga sebagai bentuk memberikan energi baru terhadap pemuda-pemuda Aceh Barat Daya.

” Kita yakin, para pemuda Abdya mempunyai potensi yang luar biasa, maka kita berharap, kreatifitas yang ada pada pemuda Abdya, mampu dioptimalkan dengan baik” sebutnya.

Dalam kesempatan Coffee Break tersebut, Jamaluddin,ST juga menyampaikan persoalan Aceh kekinian, dimana menurutnya, Aceh hari ini masih berada dibawah garis kemiskinan, maka kita berharap kepada Gubernur dan Bupati, agar bisa memanfaatkan potensi generasi muda Aceh.

” Sekarang kita boleh merasa bangga dengan dana Otsus, tapi bagaimana halnya kedepan ketika Dana otsus mulai berkurang persennya. Tentu ini menjadi PR terbesar bagi pemerintah untuk terus membina dan mengembangkan skil yang ada pada pemuda lewat pelatihan-pelatihan yang dapat menunjang ekonomi pemuda, sehingga angka pengangguran di Aceh semakin hari semakin mengecil” Tutur Jamal.

Terakir ia juga menyampaikan, KNPI Aceh dalam waktu dekat akan melaksanakan Musyda, tentunya kita berharap akan melahirkan pemimpin KNPI Aceh kedepan mampu membawa KNPI kearah yang lebih baik.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPD II KNPI Aceh Barat Daya Saiful Azmi berpesan, agar KNPI Aceh terus melakukan pembinaan terhadap Pemuda-pemuda di Daerah.

“Kita berharap DPD KNPI Aceh terus melakukan pembinaan, agar terbangunnya silaturrahmi yang baik antar pemuda Aceh” Sebut Saiful

Silaturrahmi yang berlangsung di Hotel Grand Louser Blangpidie tersebut juga ikut dihadiri, Para ketua PK KNPI Kecamatan, mantan Ketua DPD KNPI Abdya, Muchlis Muhdi dan Jufri Yusuf, sementara dari OKP dihadiri IMM dan HMI.(Jul)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *