Mahasiswa Komunikasi Unismuh Makassar Diperkenalkan pada Industri Media Massa

  • Whatsapp

MAKASSAR. Para mahasiswa Komunikasi Fisip Unismuh Makassar secara lebih dini memperkenalkan mereka pada pasar kerja dengan menempatkan mahasiswa semester akhir praktek magang pada beberapa industri media massa yang ada di Makassar.

Demikian ditegaskan Ketua Prodi Ilmu Komunikasi Fisip Unismuh Makassar, Dr. H. Muh Tahir, M.Si usai menarik dan mengantar mahasiswa magang di Portal Inipasti.com dan Media Online Portalmakassar.com, Selasa sore, 12 Januari 2021.

Saat berada di Portal Inipasti diterima oleh Direktur PT Inipasti Communika Makassar, Syahrullah, dan di kantor
Media Online Portalmakaassar.Com, diterima oleh Direktur, Hasanuddin, S.Ikom.

Turut hadir Ketua Ketua Tim Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Ilmu Komunikasi Fisip Unismuh Makassar, Dr.Muhammad Yahya, M.Si, dan anggota tim dosen komunikasi, Syukri, S.Sos, M.Si, Arni, S.Kom, MIKom.

Pada semester berjalan 2000/202, mahasiswa semester V peserta magang dari program Belajar Merdeka Kampus Merdeka selama tiga bulan mulai Oktober 2000 dan ditarik masuk kampus Januari 2021, kata Tahir yang juga doktor manajemen PPs-UMI Makassar ini.

Saat penarikan peserta magang kampus merdeka ini, sekaligus diantar lagi mahasiswa semester VII peserta mata kuliah praktek intrenship pada dunia industri komunikasi.

Program magang mahasiswa komunikasi ini bertujuan secara dini memperkenalkan mahasiswa pada dunia kerja. Sehingga kalau sudah rampung studi akan memberi banyak pilihan pada dunia kerja industri komunikasi, kata magister komunikasi PPs-Unhas ini.

Direktur PT Inipasti Communika Makassar, Syahrullah, kesempatan itu menyambut baik atas kepercayaan yang diberikan Unismuh menempatkan mahasiswa komunikasi magang di kantornya.

Pihak Inipasti terbuka menerima magang termasuk terbuka menerima saran masukan dan inovasi untuk pengembangan dan peningkatan kualitas portal Inipasti.com, tegas sarjana pertanian Unhas ini.

Direktur Media Online Portalmakaassar.Com, Hasanuddin, S.Ikom, kesempatan itu menyambut dengan senang hati kehadiran mahasiswa komunikasi Unismuh melakukan program magang.

Pilihan pada Portalmakassar.com, berarti kampus memberi kepercayaan untuk membagi pengetahuan dan keterampilan pada profesi jurnalistik, kata mahasiswa S2 Ilmu Komunikasi PPs-Universitas Fajar ini.

Hal sama juga ditambahkan Dosen Komunikasi Unismuh Makassar, Syukri, S.Sos, M.Si, program magang ini bertujuan lebih mendekatkan mahasiswa pada pasar kerja sehingga kalau sudah selesai studi para alumni komunikasi ini betul betul jadi sarjana siap kerja dan menciptakan lapangan kerja, tegas Ketua Stikom Muhammadiyah Jayapura pada masanya ini.

Selama masa magang pada industri komunikasi mahasiswa akan mengamati secara langsung bagaikan pengolahan manajemen media massa sehingga dapat survive serta proses kreatif dalam membuat narasi dan konten berita serta iklan, ungkap kandidat doktor komunikasi PPs-Universitas Padjajaran Bandung ini.

Ketua Tim Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Ilmu Komunikasi Fisip Unismuh Makassar, Dr.Muhammad Yahya, M.Si, menambahkan, lokasi industri komunikasi jadi tempat magang termasuk di LPP RRI Makassar, Berita Kota Makasaar, PT Pelindo. (ulla).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait