Optimalkan Potensi Untuk Pengembangan Daerah

  • Whatsapp

Klaten.Beritalima – Plt Bupati Klaten Hj.Srimulyani (Kamis, 19 oktober 2017) Dalam kesempatan kegiatan Sambang Warga di Desa Majegan,Kec.Tulung,Kab.Klaten menyampaikan beberapa program kedepan untuk pengembangan Daerah melalui potensi – potensi yang berada di setiap desa . Ia mengatakan bahwa Klaten adalah kota yang mempunyai Potensi wisata dan kuliner sangat bagus serta terletak didua kota besar yakni jogjakarta dan surakarta,sementara hingga saat ini Klaten hanya dilalui saja oleh sebagaian wisatawan,untuk itu Ia berharap kepada kepala desa untuk bisa mengembangkan dan mengoptimalkan potensi diwilayahnya masing-masing.

Hj.Srimulyani menambahkan Klaten mempunyai Destinasi Wisata yang cukup terkenal seperti ponggok yang kebetulan berada didekat desa majegan kec.tulung , hal itu bisa dijadikan moment untuk menarik wisatawan yang berkunjung diponggok diarahkan ke desa majegan kedepannya. jelasnya.

bahkan Plt Bupati Klaten Hj.Srimulyani juga menyampaikan Program Pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat di sektor utara ,yang rencananya akan didirikan (RSUD) didesa majegan, hal itu untuk mensikapi masyarakat supaya tidak berobat keluar kota seperti ke boyolali atau solo.Terkait dengan rencana tersebut Plt Bupati Klaten Hj.Srimulyani meminta kepala desa majegan menyiapkan tanah kas desa,lanjutnya di tahun 2018 nanti akan di rencakan DED-nya,kemudian ditahun 2019 diharapkan sudah bisa dilaksanakan pembangunannya.

” ya dianggarkan dari APBD Pemkab Klaten .dengan pembangunan Rumah Sakit di wilayah Utara ini ,agar masyarakat Klaten terlayani dengan baik,”terangnya.

Kepala Desa Majegan,Widodo mengaku,kesiapannya apabila wilayahnya akan didirikan RSUD. Rencana pembangunan rumah sakit itu sudah direncanakan sejak kepala desa yang lalu(sebelumnya,red).

“Pembangunan RS itu rencananya lahan milik khas desa, kami juga sudah rapat bersama perangkat desa dan tokoh masyarakat desa terkait pembangunan RS itu.Lokasinya di sekitar depan kantor desa. sementara Kami siapkan tanah 3 hektare,”jelasnya.(TK)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *