Polres Wonosobo Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi

  • Whatsapp

WONOSOBO, beritalima.com | Gelar pasukan diadakan Polres Wonosobo dalam rangka pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2019 di alun-alun.

Diungkapkan Kpolres Wonosobo, operasi tersebut guna mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas dan mengurai kemacetan yang muncul.

Bacaan Lainnya

“Sebanyak 325 personel yang akan diterjunkan dalam operasi tersebut.” Ungkap AKBP Abdul Waras saat gelar pasukan, Selasa (28/5).

Sementara itu, 5 pos pengamanan dan 1 pos pelayanan berikut saprasnya telah disiapkan.

“Pos tersebut akan beroperasi selama 24 jam sepanjang operasi ketupat candi.” Tambah Kapolres.

Pada kesempatan tersebut Kapolres juga berpesan kepada para pemudik untuk lebih berhati-hati sepanjang perjalanan dan berharap perayaan lebaran tahun ini tetap aman.

“Janganlah terburu-buru di jalan raya. Utamakan keselamatan keluarga di rumah menanti dan semoga lebaran kali ini tetap aman seperti tahun-tahun sebelumnya.” Pesannya.

Tampak pada gelar pasukan juga diikuti Dandim Wonosobo, Kajari Wonosobo, personil kodim, FKPD Wonosobo, Kepala Dinas dan Instansi, Senkom Mitra Polri, FKPM, Saka Bhayangkara dan anggota Polres Wonosobo. (Budi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *