Puluhan Warga Klesem Ngisor Bergotong Royong di Saluran Irigasi

  • Whatsapp

WONOSOBO, beritalima.com | Puluhan warga kelurahan Wonoroto dusun Klesem Ngisor melakukan selamatan dan kerja bakti di saluran irigasi yang mengairi pesawahan di sekitar dusun ini.

Sudah menjadi tradisi di dusun ini tiap bulan Sura (bulan penanggalan Jawa) dilakukan selamatan dan kerja bakti di saluran irigasi ini. Sementara di bulan lain hanya bergotong royong guna lancarnya ar yang mengalir.

Bacaan Lainnya

Kepala Kelurahan Wonoroto mengungkapkan bahwa saluran tersebut digunakan untuk mengairi lahan yang berada di wilayah Igir Gedhe.

“Luas lahannya sekitar 50 hektare.” jelas Suwanta, Senin, (2/9).

Disambung Kadus Klesem Ngisor, Riwanto mengatakan dengan acara yang dilakukan berharap air yang mengalir di saluran tersebut dapat berjalan dengan lancar.

“Semoga Allah memberkahi kita semua. Panen dapat melimpah dengan lancarnya saluran air dan warga yang bergotong royong diberi kesehatan dan keselamatan.” doa Kadus Klesem Ngisor.

Harapan serupa disampaikan salah satu warga dusun ini.

“Dengan bergotong royong di saluran ini semoga kemakmuran warga lebih meningkat.” harap Ahmad. (Kiram)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *