Sebanyak 93 Desa di Pamekasan Akan Laksanakan Pilkades Serentak 2019

  • Whatsapp

Ach. Faisol Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Pamekasan ketika memberikan keterangannya.

Reporter Beritalima.com Pamekasan andy.k Melaporkan.

Bacaan Lainnya

PAMEKASAN, Beritalima.com- Kabupaten Pamekasan Madura Jawa Timur. Sebentar lagi akan melaksanakan Pemilihan kepala desa (Pilkades) 2019 secara serentak di 13 Kecamatan.

” 93 Pilkades 2019 itu akan kami laksanakan setelah Pilpres. Nanti Kita sosialisasikan ke perangkat Desa, masyarakat dan steakholder yang lain terkait pilkades 2019, Kemungkinan Oktober pelaksanaannya,”kata Ach. Faisol Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Pamekasan di Halaman Gedung Bakorwil, Senin (01/04/19).

Selain itu pihaknya menjelaskan, untuk yang masa jabatannya hampir berakhir pada bulan Juni, Juli, Dan oktober. Akan di isi oleh Pejabat Sementara(PJS).

” Untuk itu bagi setiap Desa berhak mengajukan nama Penggantinya untuk di ganti PJS hingga Pemilihan Selesai,”jelasnya Faisol.

Sementara dari data yang diperoleh dari (DPMD), untuk 93 Desa yang akan melaksanakan Pilkades serentak adalah Kecamatan Proppo sebanyak 13 Desa, Pademawu 12, Larangan 7, Pasean 5, Pegantenan 7, Palengaan 5, Tlanakan 11, Pamekasan kota 4, Galis 6, Kadur 5, Pakong 8, Waru 3 dan Kecamatan Batumarmar 7 desa.

Maka dari itu dirinya berharap nanti pada waktu pelaksanaan pilkades serentak masing- masing di 13 Kecamatan agar sesuai harapan bersama.

” Semoga tidak ada kendala dan hambatan apapun nanti pada waktu pelaksanaannya aman kondusif,”harapnya.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *