Kebakaran Rumah Tokoh Pemekaran Kabupaten Sergai, Kapolres Bersama Tim Labfor dan Subdit 4 Jatanras Poldasu Lakukan Olah TKP

  • Whatsapp

SERGAI, beritalima.com | Kapolres Serdang Bedagai AKBP Robinson Simatupang SH, MHum bersama Tim Labfor Poldasu AKBP U. Siahaan, M.si dan Kasubsubdit 3 Jatanras Poldasu Kompol Taryono, SH,SIK,MH melakukan olah TKP di kediaman rumah tokoh pemekaran kabupaten Serdang Bedagai H. David Purba beralamat di Jalan Kabupaten No 83. Kel. Simpang tiga pekan, Kec. Perbaungan, Kab. Serdang Bedagai.


Tim langsung melakukan penyelidikan ke lokasi TKP dengan menerjunkan personel Inafis dan Forensik meneliti materi yang bisa dijadikan petunjuk penyebab terjadinya kebakaran mobil dan sebagian teras dan rumah korban.Personel Satlantas Polres Serdang Bedagai melakukan pengaturan jalan dengan menutup sebagian jalan menuju TKP. Setelah selesai petugas dari Labfor Poldasu dan Inafis Polres Serdang Bedagai, selanjutnya mobil Honda Civic yang tinggal rongsokan diboyong ke Mapolres Serdang Bedagai.
Proses evakuasi mobil yang sudah tinggal rangka tersebut membutuhkan waktu. Lantaran saat akan di naikkan ke mobil derek sudah tidak ada ban ke empat rodanya, sehingga menyulitkan untuk menaikkan ke derek. Secara perlahan dan dibantu alat akhirnya mobil dapat di naikkan ke atas mobil derek milik Jalan Tol Kualanamu. 


Di depan rumah korban lokasi kejadian, petugas memasang garis polisi sehingga hanya petugas yang diperkenankan untuk masuk ke TKP untuk melakukan olah TKP.
Hingga, Selasa (21/7/2020)  sore proses evakuasi selesai. Kapolres Serdang Bedagai AKBP Robin Simatupang kepada wartawan mengatakan proses okah TKP diambil sejumlah barang bukti, seperti mobil yang terbakar, plastik, dan kayu yang terbakar.


“Indikasi sumber api berasal  dari luar. Kita masih melakukan penyelidikan,atas kejadian tersebut kerugian ditafsirkan sekitar 1 miliar, “tandas Kapolres. (Budi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait