Pasar Murah Ramadhan Disperindag Touna Disambut Positif Masyarakat

  • Whatsapp

Ampana,beritalima.cim | Memasuki Minggu kedua Bulan Ramadhan Pemkab Kabupaten Tojo UnaUna Melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kembali menggelar program pasar murah yang akan dilaksanakan di 12 Kecamatan di Kabupaten Tojo Una-una.

Kepala Dinas perindustrian dan perdagangan Kabupaten Tojo Una-una Mohammad Kusno mengatakan, pasar lelang ini akan digelar didalam bulan ramadhan dan menyambut hari raya idul Fitri yang dilaksanakan mulai tgl 21 April hingga 5 Mei 2020.

Dihari pertama dibukanya pasar lelang Ramadhan yang berlangsung di Kecamatan Tojo dan Tojo barat disambut hangat masyarakat .

Mohammad Kusno mengatakan Semangat program ini kami ingin mendekatkan akses bahan pokok yang harganya lebih murah dari HET, kepada warga masyarakat Kabupaten Tojo Una-una hingga jelang hari lebaran

” bahan pokok kebutuhan masyarakat dijual Dengan harga bervariasi dan lebih dapat dijangkau dan dibeli oleh masyarakat ” kata Kadis perindag .

Pantauan media ini, Beberapa jenis sembako dijual lebih murah jika dibandingkan dengan harga yang dijual di pasar. Rata-rata selisih harga sekitar Rp 2 ribu hingga Rp 3 ribu. Sembako yang dijual sangat beragam, seperti minyak goreng, beras, tepung, gula dan telur.

kadis perindag menyampaikan pasar murah ini diharapkan bisa membantu masyarakat untuk mendapatkan harga sembako yang lebih murah selama Ramadhan hingga memasuki perayaan hari raya idul Fitri nanti.

Selanjutnya kata dia, dibeberapa Kecamatan diwilayah kepulauan pasar lelang akan dilakukan secara mobile, yang nantinya akan dilaksanakan Kecamatan Batudaka,, Kecamatan Togean dan Kecamatan Talatako (HW)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait