Sukses Pemuda Entrepreneur”Umar Faruk Sahrondi”

  • Whatsapp

PAMEKASAN, Beritalima.com- Semua usaha pasti butuh proses. Tidak ada jalan instan. Apalagi, merintis sebuah usaha dari nol. Modal nekat tidak menjamin bisa menjadi sukses, waktu, tenaga dan pikiran harus dicurahkan,Minggu(01/07).

Mari belajar dari pengalaman Umar Faruk Sahrondi(29)Warga Dusun Duko Kecamatan Tambelangan, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. Bersama pasangan istri tercinta Siti lailatul Muawanah(26), dan ke dua putra hasil cinta kasihnya, Afrahul Farihin Al Maliki(4) dan Muhammad Rizieq Al Fatih(9).

Bacaan Lainnya

Sejak dahulu Umar Faruk Sahrondi dikenal oleh teman-temannya, semasa masih duduk dibangku Sekolah Dasar(SD), sampai SMP 1 Tambelengan, MAN Sampang. Anak yang cerdas dan menjadi ketua OSIS. Dan bahkan umar Faruk, di kampusnya yaitu STAIN pamekasan menjadi ketua President Mahasiswa(BEM) pada tahun 2007 yang sekarang berubah nama menjadi Kampus IAIN Pamekasa. Dan pada tahun ini Umar Faruk, membentuk dan menjadi ketua organisasi ke pemudaan dengan sebutan Gerakan Pemuda Penggiren(GEPPER).

Namun disamping itu sekarang seorang Umar Faruk, menjadi pengusaha ternama dan terkenal di Daerahnya berkat bakat dan skil kemampuan berwirausaha yang ia miliki di dalam membangun ekonomi bagi keluarga kecilnya.

Sejak tahun 2012 dengan kegigihan Umar Faruk, merintis usahanya itu adalah mini market Rizky Mart tepatnya di Jalan Raya Tambelengan.

“Prinsip hidup siapa menanam kebaikan maka dia akan memetik kebaikan pula dan sebaliknya,”Tuturnya ketika di konfirmasi.

Lebih lanjut ketika ditanya awal mengenai bisnis usahanya itu Umar Faruk, menambahkan kunci sukses adalah merupakan usaha utama baginya, dan pengalaman serta di imbangi ilmu.

“Disiplin dan menghargai waktu dalam segala hal, serta mampu memanfaatkan peluang yang ada. Yang paling terpenting, seseorang dapat merasakan kesuksesannya ketika orang tersebut mampu bekerja sama degan etika dan kerja keras serta terus berusaha dan diiringi doa meningkatkan ibadah,” Imbuh dan Pungkasnya.

Reporter : Andy.k
Editor : Fachri

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *