Wabup Sumenep Hadiri Bhakti Sosial dan Temu Alumni SDN Pangarangan I

  • Whatsapp
Wakil bupati Sumenep Achmad Fauzi saat menyerahkan bingkisan kepada peserta khitanan massal didampingi Dirut BPRS Bhakti Sumekar Sumenep, Kepala sekolah dan Pelaksana kegiatan bhakti sosial Alumni Angkatan tahun 91 SDN pangarangan I Sumenep.

SUMENEP, beritaLima – Sumenep ,Wakil Bupati Sumenep Achmad Fauzi secara khusus Menghadiri acara Bhakti Sosial “Khitanan Massal” yang digelar Alumni Pangarangan I Angkatan 91 Bertempat Di SDN Pangarangan I pada Sabtu (1 /7 /2017).
Acara tersebut diperuntukkan bagi masyarakat tidak mampu diawali dengan pembacaan doa.

Arik , selaku Ketua Pelaksana dalam laporannya menyampaikan, jumlah anak yang mengikuti khitanan massal adalah sebanyak 150 Anak. “Pada awalnya hanya ditetapkan sebanyak 100 anak tetapi karena antusias masyarakat, anak yang mengikuti khitanan massal tersebut bertambah dari jumlah anak yang ditetapkan”, jelas Erik.

Selain itu, para peserta usai dikhitan juga mendapat bingkisan yang nantinya amat berguna untuk mereka , ari uga mengaku sangat bangga karena acara tersebut mendapat respon yang baik dari Wakil Bupati yang juga alumni dan Pembina Alumni.Imbuhnya.

“Melihat antusias dari masyarakat ini, maka kami berharap dukungan serta bantuan dari berbagai pihak, sehingga kedepannya kegiatan ini dapat terus dilakukan, Kami Ucapkan terima kasih Kepada Sponsor antaranya, bank BPRS Bhakti Sumekar Sumenep, Bank Jatim, PT WUS dan RSUD Dr. H. Moh Anwar Sumenep”, ungkap Ketua Pelaksana kegiatan ini.

Hal tersebut juga diamini oleh Kepala sekolah Pangarangan I Mengucapkan terima kasih kepada alumni atas kegiatan ini dan secara bercanda beliau minta ke alumni kalau bisa memberikan bantuan lab komputer agar ada kenang kenangan yang bersejarah , terlebih bapak wakil bupati sebagai alumni SD Pangarangan I ,wakil bupatipun menimpali dengan senyum saja.

Achmad Fauzi Wakil Bupati Sumenep dalam sambutannya mengaku bahwa anak-anak baik yang mengikuti maupun yang tidak mengikuti khitanan massal merupakan tabungan untuk masa depan. Maka dari itu, Wakil Bupati muda ini berharap dengan acara khitanan massal tersebut, anak-anak yang mengikuti dapat menjadi anak yang lebih baik lagi dari sebelumnya, berbakti kepada orang tua, Wabup juga berharap kepada orang tua agar dapat memberikan contoh yang baik, karena orang tua merupakan panutan seorang anak.

“Kami memberikan apresiasi kepada seluruh sponsor agar tidak jenuh jenuh untuk terus mensuport kegiatas sosial yg di adakan alumni SD Pangarangan I, Karena kegiatan ini sering kali dilakukan oleh alumni walaupun ditempat lain”, kata wabup Achmad Fauzi.
Tambah Fauzi. Terkait lab komputer, nanti kami akan kumpulkan berupa partisipasi dari seluruh alumni yang masih ada komunikasi.

Selepas acara bersama Alumni, wakil bupati Sumenep pergi meninggalkan acara menuju Pulau Sepudi untuk menghadiri acara disana dan bermalam di pulau sepudi.

(An)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *