Tapak Suci Sultra Loloskan 3 Wasit Nasional IPSI Pusat

  • Whatsapp

Muktamar XV Tapak Suci Putera Muhammadiyah digelar di Makassar 23-24 Pebruari 2018, Sulawesi Tenggara akan mengikutka peserta berasal dari pimpinan wilayah dan daerah.

Demikian ditegasan Ketua Pimpinan Wilayah Tapak Suci Putera Muhammadiyah Sultra, Sahabuddin kepada media, Sabtu (17/2/2028).

Dijelaskan, para peserta yang sudah dimandatir dan ikut muktamar dan tanwir yakni; 3 orang dari wilayah, serta masing-masing 2 orang pengurus daerah dari Kota Kendari, Kolaka, Kolaka Utara, Buton dan 1 orang Konawe Selatan, tegas Ketua IPSI Sultra ini.

Tapak suci sudah menyebar pada 9 kabupaten dan kota se-Sulawesi Tenggara. Selama ini prestasi yang diukir Tapak Suci Sultra di antaranya; meloloskan wasit nasional Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI), 3 orang dan pelatih nasional 2 orang. wasit daerah 3 orang.

Tapak Suci di Sultra dalam proses pembenahan dan konsolidasi organisasi.Walau demikian saat kejuaraan remaja Tapak Suci di Malang masih sempat meraih perak, katanya. (yahya).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *