Antisipasi Perampok Bank, Personil Polisi Lakukan Patroli di Pamekasan

  • Whatsapp

PAMEKASAN, Beritalima.com |Guna mencegah terjadinnya tindak Kejahatan di Perbankan personil Satuan Sabhara Polres Pamekasan melakukan patroli dialogis ke Kantor Perbankan bertemu dengan Teller dan petugas security di Bank yang berada di Kabupaten Pamekasan. Jum’at (22/11/2019)

Selain melakukan Patroli ke Kantor Perbankkan juga melakukan pengecekan Fasilitas ATM, personil Satuan Sabhara juga memberikan himbauan dan pesan–pesan kamtibmas kepada security yang sedang melaksanakan tugas agar selalu waspada terhadap gerak–gerik seseorang atapun kelompok yang mencurigakan, juga kepada masyarakat yang akan ataupun selasai melakukan Transaksi.

Bacaan Lainnya

Kasubbaghumas Polres Pamekasan Iptu Nining Dyah, mengatakan, “ Peningkatan patroli di Perbankan ini dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) maupun Kejahatan lainnya,”tuturnya.

Di samping itu kegiatan patroli ini juga menekan dan mengantisipasi pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) yang sudah semakin marak apalagi masyarakat yang kurang berhati hati.

Selain memberikan himbauan kamtibmas kita juga ingin mendekatkan diri kepada masyarakat, diharapkan tetap tercipta situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif.

Dihimbau kepada seluruh Masyarakat, agar selalu waspada bila melakukan Transaksi keuangan baik di Bank ataupun di Lokasi ATM,

” Laporkan segera bila melihat orang ataupun kelompok yang mencurigakan ke Polres maupun Polsek terdekat,” ucap Kasubbaghumas[rr]

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *